4 TIPS RAHASIA UNTUK DAPATKAN GENTENG METAL PASIR TERBAIK!
Genteng metal pasir sangat bagus digunakan untuk rumah modern. Karena itu, pastikan Anda tidak salah membeli. Utamakan kualitas daripada harga dan juga tampilannya. Untuk memastikan Anda tidak salah pilih, gunakan 4 tips rahasia di bawah ini untuk memilah genteng mana yang paling bagus untuk dibeli!
PUKUL – PUKUL DAN DENGARKAN SUARA DENTINGAN GENTENG
Cara rahasia yang belum banyak orang tahu untuk menentukan kualitas genteng metal pasir adalah lewat suara dentingannya. Untuk genteng metal, semakin berisik dan lantang dentingannya, makin bagus kualitasnya.
Genteng metal yang tidak banyak menghasilkan suara adalah genteng yang kurang rata proses pembakarannya. Dentingan yang bagus juga tidak terlalu berkepanjangan. Jika suara getar terus berderu setelah dipukul, ini tandanya material terlalu tipis.
Sebagai ukuran, Anda cukup sentil bagian membulat pada genting dan dengarkan suaranya. Tidak perlu terlalu keras melakukan sentilan. Selama suara yang dihasilkan cukup terdengar, tes bisa dilakukan. Pastikan juga menaruh genteng di permukaan datar agar suara lebih maksimal dihasilkan.
PERMUKAAN PASIR HARUS SEPERTI AMPELAS
Genteng metal pasir yang bagus harus memiliki permukaan yang seperti ampelas. Jika permukaan pasirnya terlalu lembut ataupun terlalu terpisah partikelnya, ini adalah tanda – tanda kurang baik. Semakin rapat dan kasar partikel pasir menandakan pelapisan yang lebih rata. Karena itu, hindari beli genteng metal berpasir yang tidak bagus permukaannya kasarnya.
Sebagai trick test rahasia lain, Anda juga harus check lebih dari satu sampel. Jangan sampai saat beli geteng metal pasir, kualtias tiap permukaan gentengnya tidak sama. Hanya karena lihat satu bagus lapisan pasir kasarnya, belum tentu genteng yang lain sama. Jika sudah cek beberapa ternyata memang bagus semua, barulah Anda membeli.
GESEK GENTING DENGAN KOIN SEBAGAI TEST
Tips beli genteng metal pasir yang berikutnya adalah dengan teknik coin scratch. Anda hanya perlu koin untuk menggesek permukaan kasar genteng berpasir. Jika lapisan kasarnya banyak rontok ataupun mengelupas, Anda harus pesimis.
Selama pasir yang rontok tidak banyak dan tetap menyisakan banyak partikel kasar, genteng tersebut pasti berkualitas baik. Pastikan juga saat lakukan tes ini, Anda tidak menekan terlalu keras seperti akan mengeruk semua partikel pasirnya. Cukup usap lembut saja untuk memastikan lapisan pasir tidak mudah rontok.
LIHAT KETEBALAN DAN BOBOTNYA
Untuk memastikan genteng yang Anda beli kuat, lihat dulu ketebalannya. Material yang digunakan untuk genteng metal berpasir umumnya lebih tebal dibandingkan genteng metal biasa. Jika Anda lihat genteng metal berpasir yang tipis, itu tanda kualitas yang kurang.